JATIMTIMES - Kabar baik bagi masyarakat di awal tahun 2026. Sejumlah Stasiun Pengisian Bahan Bakar Umum (SPBU) di Indonesia kompak menyesuaikan harga bahan bakar minyak (BBM) nonsubsidi mulai 1 Januari 2026. Penyesuaian ini ditandai dengan penurunan harga di hampir semua jenis BBM, baik yang dijual oleh Pertamina maupun SPBU swasta seperti Shell, BP, dan VIVO.
Harga BBM Pertamina Per Januari 2026
Pertamina menurunkan harga seluruh BBM nonsubsidi yang berlaku di wilayah Jakarta dan sekitarnya. Berdasarkan informasi dari laman resmi Pertamina, penurunan terjadi pada bensin RON 92 ke atas hingga bahan bakar diesel.
Berikut daftar harga BBM Pertamina terbaru:
• Pertalite: Rp 10.000 per liter
• Solar Subsidi: Rp 6.800 per liter
• Pertamax (RON 92): Rp 12.350 per liter
• Pertamax Turbo (RON 98): Rp 13.400 per liter
• Pertamax Green 95: Rp 13.150 per liter
• Dexlite (CN 51): Rp 13.500 per liter
• Pertamina Dex (CN 53): Rp 13.600 per liter
Harga Pertamax turun Rp 400 per liter dibandingkan Desember 2025, sementara Pertamina Dex mengalami penurunan paling signifikan hingga lebih dari Rp 1.000 per liter.
Harga BBM VIVO Terbaru
SPBU VIVO juga melakukan penyesuaian harga BBM di awal tahun ini. Untuk sementara, hanya beberapa jenis BBM yang tersedia.
Daftar harga BBM VIVO per Januari 2026:
• Revvo 92: Rp 12.700 per liter
• Diesel Primus Plus: Rp 13.610 per liter
Sementara itu, BBM jenis Revvo 90 dan Revvo 95 masih belum tersedia di sejumlah SPBU VIVO.
Harga BBM BP Turun Awal Tahun
SPBU BP ikut menurunkan harga BBM, baik bensin maupun diesel. Penyesuaian harga ini membuat BBM BP kini lebih kompetitif dibanding bulan sebelumnya.
Harga BBM BP per Januari 2026:
• BP 92: Rp 12.500 per liter
• BP Ultimate: Rp 13.190 per liter
• BP Ultimate Diesel: Rp 13.860 per liter
Harga BBM Shell Januari 2026
Shell juga telah memperbarui harga BBM-nya di awal tahun. Seluruh produk Shell tercatat mengalami penurunan harga dibandingkan Desember 2025.
Berikut daftar harga BBM Shell terbaru:
• Shell Super: Rp 12.700 per liter
• Shell V-Power: Rp 13.190 per liter
• Shell V-Power Diesel: Rp 13.860 per liter
• Shell V-Power Nitro+: Rp 13.480 per liter
Namun perlu dicatat, berdasarkan keterangan resmi Shell, stok Shell V-Power dan Shell V-Power Nitro+ saat ini belum tersedia di sejumlah SPBU hingga waktu yang belum ditentukan.
Turunnya harga BBM nonsubsidi secara serentak di berbagai SPBU ini menjadi kabar positif bagi masyarakat, terutama pengguna kendaraan pribadi dan sektor transportasi. Penyesuaian harga BBM biasanya dipengaruhi oleh pergerakan harga minyak dunia, nilai tukar rupiah, serta kebijakan masing-masing badan usaha.
Baca Juga : Favehotel Malang Meriahkan Malam Tahun Baru 2026 Lewat Groovy Night
Masyarakat diimbau untuk selalu memantau informasi resmi dari SPBU terdekat karena harga dapat berbeda di tiap daerah dan bisa berubah sewaktu-waktu.
